Skip to content

Lukas, SH : Tidak terasa aku menjalani hidup ini

Sebuah kisah hidup yang penuh perjuangan dan keteguhan hati. Itulah yang bisa tergambar dari carita hidup seorang eks Kepala Desa Hibun Lukas, SH yang bisa ditemakan menjadi “Tidak terasa aku menjalani hidup ini” yang bercerita tentang perjalanan hidup dari masa kecil hingga menjadi seorang pemimpin di masyarakatnya.

Berfoto besama anggota ormas Bala Pangayo

Dari keadaan yang serba sulit dan tertatih-tatih untuk berjuang, cerita dimulai dari masa kecil di sekolah SDN Menjalin lulus tahin 1986, kemudian lanjut SMPN Menjalin lulus tahun 1989, lanjut SMA Panca Bhakti Menjalin lukus tahun 1992, Mendapatkan gelar S1 PAC Hukum tahun 2018. Dalam kondisi ekonomi yang sulit, beliau berusaha belajar mandiri dan memperoleh pekerjaan di sebuah perusahaan.

Riwayat pekerjaan bapak Lukas SH berawal pada tahun 1992 hingga tahun 2005 bekerja di PT. Batasan Factory, kemudian pada tahun 2007 hingga 2012 menjabat kepala dusun Musan. Setelah menjabat kepala dusun selama 5 tahun bapak Lukas, SH direkomendasi oleh masyarakat untuk menjabat kepala desa Hibun kec. Parindu selama 1 periode tahun 2013 hingga tahun 2018.

Prestasi yang ditoreh selama menjabat sebagai kepala desa Hibun kec. Parindu Kab. Sanggau. Bapak Lukas, SH sudah 3 kali dapat reward “Pelaksanaan APBdes tepat sasaran dan tepat waktu” pada tahun 2013, 2014 dan 2017. Prestasi lainnya adalah 1 kali mendapat juara 3 lomba desa se-kabupaten Sanggau

Foto bersama staf desa dan bapak Usman, S.Sos, M. Si ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sanggau

Mengenai riwayat organisasi, bapak Lukas aktif di organisasi Bala Pangayo Land of Dayak Landak (BPLDL) sejak tahun 2020. Untuk saat ini tahun 2023, bapak Lukas, SH dipercaya menyandang status jabatan ketua ormas Bala Pangayo DPC Kabupaten Sanggau.

Dengan semangat ketidakmampuan dan keinginan yang tulus untuk membantu masyarakat sekitarnya yang juga hidup dalam kesulitan, beliau memulai perjalanan sebagai seorang pemimpin, dimulai dari tingkat dusun hingga desa dan berencana untuk naik ke jenjang yang lebih tinggi lagi.

Perjuangan hidup yang terus dilakukan dengan berbagai cobaan telah membentuk karakter yang kuat pada dirinya. Meskipun hidup di tengah-tengah kesusahan, dia tetap berusaha menjadi sosok yang tegar dan pantang menyerah. Kini, dia hidup bersama istri dan kedua anaknya, dan siap berjuang kembali untuk aktif mensuarakan pandangan politik partai Demokrat. Pesta demokrasi tahun 2024 bapak Lukas, SH ikut berpartisipasi sebagai calon legislatif dari partai Demokrat untuk kembali menjadi perwakilkan rakyat dan merealisasikan kebutuhan publik demi kemajuan bersama.

Ikut berpartisipasi dalam pesta demokrasi demi aspirasi rakyat

Kisah hidup yang inspiratif ini, dari bapak Lukas, SH mengajarkan kita untuk tidak menyerah dalam menghadapi cobaan hidup. Teruslah berjuang dan percayalah bahwa ada kemungkinan untuk mengubah keadaan, dan semangat untuk membantu masyarakat sekitar dapat menjadi motivasi untuk meraih tujuan yang lebih tinggi.

Memimpin Rapat

Discover more from Kalbar Informasi

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Discover more from Kalbar Informasi

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading