Skip to content

Ketua KPU Hadiri RPJMN 2025-2029: Menuju Indonesia Emas 2045

Kalbarinformasi.com. Jakarta – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Mochammad Afifuddin, turut hadir dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) yang diselenggarakan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Bappenas, Senin (30/12/2024). Acara ini bertujuan untuk merumuskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029 dengan tema “Bersama Indonesia Maju, Menuju Indonesia Emas 2045.”

Kegiatan yang berlangsung di Jakarta ini dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, serta para menteri Kabinet Merah Putih. Hadir pula pimpinan lembaga negara dan para gubernur dari seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Presiden Prabowo menekankan pentingnya penyusunan perencanaan pembangunan yang realistis dan konkret. “Musrenbangnas harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk mencapai peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Musrenbangnas ini menjadi bagian penting dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045, sebuah cita-cita bangsa menuju kemandirian, keadilan, dan kesejahteraan masyarakat.


Discover more from Kalbar Informasi

Subscribe to get the latest posts sent to your email.

Tags:

Discover more from Kalbar Informasi

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading